Pada tanggal 22 januari 2025 bertempat di Ruang Otonom Setda dilaksanakan rapat melalui Zoom Meeting berupa kegiatan Launching Hasil Survei Penilaian Integritas (SPI-KPK) 2024.
Survei Penilaian Integritas (SPI) mengukur tingkat/risiko korupsi di instansi Kementerian, Lembaga dan Pemerintah Daerah (KLPD). Output yang dihasilkan bukan hanya indeks namun juga rekomendasi perbaikan sistem pencegahan korupsi.
Pada tahun 2024, Survei Penilaian Integritas (SPI) melibatkan 641 instansi baik pada tingkat kementerian/lembaga, pemerintah daerah dan BUMN. Survei ini diikuti oleh lebih dari 840 ribu responden. Di tahun 2024, Pelaksanaan SPI diperluas dengan melibatkan 40 Perguruan Yinggi Negeri (PTN) dan 1 Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) dari berbagai daerah di Indonesia.
Indeks integritas 2024
Indeks integritas
nasional berada pada angka 71,53 (kategori rentan) mengalami kenaikan 0,56
point dari tahun sebelumnya. Indeks terendah 52,93 (Kabupaten Seram Bagian
Timur) dan tertinggi 86,71 (Bank Indonesia).
Indeks Integritas rerata
Jawa Tengah berada pada 76,06 .
Indeks Integritas Kabupaten Purworejo pada angka 76,61 (waspada) berada pada peringkat 18 se Jawa Tengah naik 1,63 point dari tahun sebelumnya.
PEMBAHASAN DATA PENGAWASAN BANTUAN KEUANGAN DESA TA 2024
Rakor Kegiatan KONI Tahun 2025
Inspektorat Daerah Kabupaten Purworejo Gelar Rapat Koordinasi Tim Pemanfaatan TI
Personil Inspektorat Pembantu Khusus ikuti rapat koordinasi Tim Pemanfaatan TI di lingkungan Inspektorat Daerah Kabupaten Purworejo
QUALITY ASSURANCE PROBITY AUDIT TAHAP PERENCANAAN LABKESDA TAHAP 3
Reviu Rancangan Akhir RKPD Perubahan Tahun 2025