Berita

Beranda / Berita

PROBITY AUDIT TAHAP PERSIAPAN PENGADAAN BARANG DAN JASA PEMBANGUNAN GEDUNG KANTOR DINDIKPORA TAHAP III

Inspektorat Kabupaten Purworejo Melaksanakan Audit Dokumen Persiapan Pengadaan Barang dan Jasa Pembangunan Gedung Kantor DINDIKPORA Tahap III

  • 2022-05-21

  • 0 comments

Image
Keterangan Gambar: Audit Dokumen Persiapan Pengadaan Barang dan Jasa Pembangunan Gedung Kantor DINDIKPORA Tahap III

Probity audit tahap persiapan pengadaan dilaksanakan dengan melakukan audit atas penetapan spesifikasi teknis/kerangka acuan kerja (KAK), penetapan HPS, penetapan rancangan kontrak, dan/atau penetapan uang muka, jaminan uang muka, jaminan pelaksanaan, jaminan pemeliharaan, sertifikat garansi, dan/atau penyesuaian harga, serta audit atas pemenuhan kriteria pengadaan langsung, e-purchasing, atau pengadaan khusus.

Sesuai Surat Tugas Inspektur Kabupaten Purworejo Nomor 084/58/SP-PDTT/Kh/Probity/2022 tanggal 18 Mei 2022, Tim Inspektorat Kabupaten Purworejo melaksanakan Audit Dokumen Persiapan Pengadaan Barang dan Jasa Pembangunan Gedung Kantor DINDIKPORA Tahap III dengan tujuan untuk memberikan pendapat dan saran perbaikan atas proses pengadaan barang/jasa yang dilaksanakan manajemen sesuai dengan probity requirement, yaitu telah mematuhi prosedur, prinsip-prinsip dan etika pengadaan barang/jasa berdasarkan ketentuan yang berlaku, berdasarkan hasil audit atas data/dokumen yang diperoleh. Adapun ruang lingkup Probity Audit Persiapan Pengadaan Barang/Jasa adalah pada tahap tahap persiapan pemilihan penyedia dan tahap pelaksanaan pemilihan penyedia pada kegiatan Pembangunan Gedung Kantor Dindikpora Tahap III.

0 Comments

Post Comment