Berita

Beranda / Berita

PEMBAHASAN DATA PENGAWASAN BANTUAN KEUANGAN DESA TA 2024

Irban II Inspektorat Daerah Kabupaten Purworejo Melakukan Pembahasan Data Pengawasan Bantuan Keuangan Desa TA 2024

  • 2025-04-17

  • 0 comments

Image
Keterangan Gambar: Irban II Inspektorat Daerah Kabupaten Purworejo Melakukan Pembahasan Data Pengawasan Bantuan Keuangan Desa TA 2024

Pada Tahun 2024 sebanyak 234 (dua ratus tiga puluh empat) Desa di Kabupaten Purworejo mendapatkan Bantuan Keuangan kepada Pemerintah Desa untuk Peningkatan Sarana Prasarana Perdesaan dari APBD Provinsi Jawa Tengah. Pada Tahap I sebanyak 217 Desa penerima dengan jumlah bantuan sebesar Rp24.942.001.000,00 dan Tahap II sebanyak 17 Desa penerima dengan jumlah bantuan sebesar Rp2.075.000,00.

Bantuan Keuangan Desa tersebut akan menjadi fokus pengawasan Aparat Pengawasan Fungsional dan untuk Inspektorat Kabupaten se-Jawa tengah akan menjadikan Bantuan Keuangan Desa sebagai tambahan ruang lingkup pada pemeriksaan Pemerintah Desa.

Untuk memperoleh data pengawasan yang telah dilakukan APIP Kabupaten, Inspektorat Daerah Provinsi Jawa tengah melakukan pengumpulan data Pengawasan Bantuan Keuangan Desa berdasarkan surat Inspektur Provinsi Jawa Tengah tertanggal 11 April 2025.
Irban II Inspektorat Daerah Kabupaten Purworejo melakukan pembahasan dalam rangka pengumpulan data tersebut. Pembahasan dilaksanakan pada tanggal 17 April 2025 oleh Sdr. Fitriyani, Sdr. Rohmat Basuki dan Sdr. Sintya Puspita Dewi yang hasilnya dikirim ke Inspektorat Provinsi Jawa Tengah.

0 Comments

Post Comment