Berita

Beranda / Berita

Evaluasi atas PM Maturitas SPIP Terintegrasi Kabupaten Purworejo Tahun 2023

  • 2023-10-25

  • 0 comments

Image
Keterangan Gambar: proses diskusi dalam rangka Evaluasi SPIP oleh BPKP

Selasa, 24 Oktober 2023 Perwakilan BPKP Provinsi DI Yogyakarta hadir ke Purworejo untuk melakukan Evaluasi atas PM  Maturitas SPIP Terintegrasi Kabupaten Purworejo Tahun 2023. Ini merupakan kehadiran ketiga dalam proses evaluasi atas PM  Maturitas SPIP Terintegrasi Kabupaten Purworejo Tahun 2023.

Kehadiran pertama  evaluasi atas PM  Maturitas SPIP Terintegrasi Kabupaten Purworejo Tahun 2023 adalah saat entri meeting dengan Pemerintah Kabupaten Purworejo tanggal 3 Oktober 2023 dimana Tim BPKP bertemu dengan Sekretaris Daerah selaku Koordinator PM SPIP, Inspektur Kabupaten Purworejo selaku Koordinator Tim Penjamin Kualitas beserta Tim Penjamin Kualitas. Kehadiran kedua tanggal 12 Oktober 2023 Tim BPKP hadir melakukan evaluasi atas Struktur dan Proses pada sampel OPD yang mendukung Sasaran Strategis yaitu DKPP, DINSOSKBPPPA, DINPERINTRANSNAKER, DLHP dan DPUPR.

Kehadiran ketiga ini dalam rangka evaluasi atas parameter MRI dan IEPK, Tim BPKP melakukan evaluasi IEPK dengan berkomunikasi dengan tim PM IEPK di Inspektur Pembantu V . Untuk parameter MRI, BPKP berkomunikasi dengan OPD DKPP dan berdikusi terkait penyusunan manajemen Risiko di DKPP dan keterkaitannya dengan Manajemen Risiko Pemerintah Daerah.  Dalam pertemuan ini, BPKP juka berkomunikasi dengan Bagian Organisasi Setda Kabupaten Purworejo terkait dengan Nilai SAKIP Kabupaten Purworejo Tahun 2022 dan perkembangan Tindak Lanjut Perbaikannya.

Selanjutnya evaluasi SPIP Kabupaten Purworejo  oleh BPKP akan dilanjutkan ke tahap selanjutnya yaitu Evaluasi Rendal di BPKP Pusat untuk nantinya memperoleh Nilai Maturitas SPIP Terintegrasi Tahun 2023. Harapannya, Kapupaten Purworejo dapat memperoleh nilai/level minimal 3 seperti yang telah ditetapkan dalam Target RPJMD tahun 2023.

0 Comments

Post Comment