Sosialisasi dan Pelatihan Penerapan Aplikasi Sistem Informasi Pemantauan Tindak Lanjut

Pada tanggal 8 – 9 Juli tahun 2019, bertempat di Auditorium BPK Perwakilan Provinsi Jawa Tengah Semarang, Inspektorat Kabupaten Purworejo  telah mengikuti Sosialisasi dan Pelatihan Penerapan Aplikasi Sistem Informasi Pemantauan Tindak Lanjut.  Acara diikuti oleh 35 Kabupaten/Kota se Jawa Tengah dan dari Kabupaten Purworejo yang hadir dan mengikuti acara dimaksud adalah Inspektur Kabupeten Purworejo Drs. Kurniawan Kadir, MPA. didampingi oleh Kasubbag Evalap selaku Admin SIPTL dan Santa Hudiyana selaku Inputer. Acara dibuka oleh Kepala Perwakilan BPK Provinsi Jawa Tengah Ayub Amali dan dilanjutkan dengan sosialisasi dan pelatihan Penerapan Aplikasi Sistem Informasi Pemantauan Tindak Lanjut (SIPTL) dari Direktorat Evaluasi dan Pelaporan BPK Pusat, ibu Silvia Fifi Defianti. Penggunaan SIPTL bertujuan agar dapat mengelola data pemantauan tindak lanjut secara real time antara BPK dengan entitas yang diperiksa. Manfaat SIPTL  adalah data yang disajikan real time, partisipasi, Early warning, data terjaga,  ramah lingkungan dan less paper. Laporan tetap akan diterbitkan dalam bentuk laporan karena sebagai bahan penyusunan ikhtisar pengawasan. Kabupaten Purworejo sebagai salah satu pilot projek dari SIPTL dari tahun 2015.